Thursday, March 10, 2011

Moon (2009)

Dua malam lalu saya memesan pada seorang rekan di kantor untuk 'tolong download-in film Moon'. Bang Rud, rekan saya tersebut langsung protes 'Wah film ngga bener nih pasti'. Tapi sebagai seorang rekan yang baik tentu saja dia berbaik hati untuk memasukkan 'request' saya kedalam antrian download di server.

Saya memang penggemar 'film ngga bener'. Tapi jangan berfikir negatif dulu, karena film ngga bener yg dimaksud disini tidak mengandung huruf X, baik satu, dua, apalagi sampai tiga. Film dengan genre Hard Science Fiction memang hobi saya. Tapi sayangnya film dengan genre ini tidak banyak dibuat.

Seperti dikutip dari Wikipedia,
Hard science fiction is a category of science fiction characterized by an emphasis on scientific or technical detail, or on scientific accuracy, or on both.
Standar yang tinggi terhadap kebenaran atau 'mendekati kebenaran' sepanjang yang diketahui manusia, menjadikan film bergenre Hard Science Fiction sulit untuk dibuat dan penggemar yang tidak terlalu banyak.

Baiklah sekarang kita kembali ke film Moon lagi.
Film Moon menceritakan tentang seorang Sam Bell yang bekerja sendiri di sebuah tambang Helium-3 di permukaan bulan dengan kontrak kerja selama tiga tahun. Kerusakan satelit komunikasi menyebabkan ia seperti terputus dengan dunia luar (Bumi) dan menyebabkan ia hanya bisa merekam pesan secara offline lalu mengirimkannya. Balasan komunikasi akan diterima secara offline pula.

Keterbatasan komunikasi sepertinya membuat stress hidupnya. Untung saja perusahaan tambang tersebut menyediakan sebuah 'automated assistance' bernama GERTY yang membantu kesehariannya dalam menjalani pekerjaan.

Sebuah kecelakaan menggiringnya pada kenyataan bahwa ada Sam Bell lain selain daripada dirinya. Apakah dia adalah hasil cloning, ataukah Sam Bell lainnya yg merupakan hasil cloning ? Jawaban dari pertanyaan ini pada akhirnya diketahui juga oleh kedua Sam Bell dan dikonfirmasi oleh GERTY. Bertiga (dua Sam dan satu GERTY) akhirnya membuat rencana untuk kembali ke Bumi. Salah satu dari mereka pada akhirnya berhasil kembali ke bumi, dan membuka rahasia perusahaan tambang tersebut kepada dunia.



No comments: